SDGs ITPLN > News > JALUR PEDESTRIAN dan TAMAN ITPLN

JALUR PEDESTRIAN dan TAMAN ITPLN

Posted by:
Category:
Pedestrian

Kampus ITPLN telah mencanangkan diri menjadi Green Campus. Salah satu poin penting dalam penataan berbasis Green Campus ialah kualitas jalur pejalan kaki. Jalur pejalan kaki di kampus ITPLN menempati posisi penting dalam sirkulasi mahasiswa di kampus dan pada saat keluar-masuk kampus. Persebaran mahasiswa yang beraktivitas berjalan kaki menuju ke kampus mayoritas berada di sekitar kampus ITPLN. Tersedianya dua pintu resmi pada area Kampus ITPLN membuat ada aktivitas berjalan kaki yang signifikan pada hari aktif perkuliahan.

Pada lingkungan kampus di sisi Utara, Selatan, dan Timur, aktivitas berjalan kaki tidak cukup signifikan akibat jalur kendaraan yang lebar, sehingga menyebabkan lebih banyak aktivitas menggunakan kendaraan bermotor keluar-masuk kampus. Untuk mewujudkan jalur pejalan kaki yang memenuhi standar dan mendorong aktivitas berjalan kaki di dalam kampus, terdapat beberapa poin yang perlu diperhatikan oleh kampus ITPLN. Ketersediaan jalur pedestrian yang sesuai standar dan walkable harus menjadi pertimbangan utama sirkulasi pejalanj kaki di dalam kampus.

Terwujudnya lingkungan yang walkable, yaitu lingkungan yang bersahabat bagi aktivitas berjalan kaki, merupakan salah satu kunci tercapainya lingkungan kampus yang sehat dan aktif. Lingkungan yang mendukung kegiatan berjalan kaki akan mengurangi permasalahan kemacetan, polusi dan kepadatan yang berlebihan dari sirkulasi kendaraan bermotor di dalam kampus. Peletakan jalur pedestrian yang tepat sesuai masterplan lingkungan kampus dapat menjadi solusi mengurangi kepadatan sirkulasi mahasiswa di lingkungan fakultas dengan aktivitas berjalan kaki yang banyak. Berbagai macam kelebihan dapat diperoleh dengan menerapkan walkability pada lingkungan kampus.

Author:
en_USEnglish